Ads

Rabu, 23 Maret 2022, Maret 23, 2022 WIB
Last Updated 2022-03-23T03:08:28Z
Bencana Alam Banjir dan Tanah Longsorkabupaten tolitoli

Jelang Bulan Puasa, Tolitoli Lagi Di Hantam Banjir Dan Tanah Longsor



JOURNALTELEGRAF - Banjir bandang menerjang Kabupaten Tolitoli, Rabu 23 Maret 2022. Banjir akibat hujan deras dengan intensitas bervariasi membuat dua jembatan Trans Sulawesi tepatnya di Desa Aung dan Desa Galumpang Jebol.


"Iya benar jembatannya terputus, kemungkinan tadi subuh," ungkap Sekdes Desa Aung Aldi Andri Nasrudin usai di konfirmasi awak media journaltelegraf.com pada Rabu (23/03/2022).


Tak hanya itu, air juga meluap ke permukiman warga baik daerah kecamatan Baolan maupun di wilayah Kecamatan Galang. Sejumlah rumah dan fasilitas umum dilaporkan terendam air banjir. Air juga masuk ke dalam rumah dengan ketinggian beragam 1-3 meter.


Untuk wilayah Ambotuban, Desa Laulalang Kecamatan Tolitoli Utara terpantau akibat hujan yang mengguyur Tolitoli selama seharian menyebabkan tanah longsor, akibatnya rumah warga menjadi sasaran.


Sementara itu korban luka-luka dan kerugian material masih dalam pendataan petugas.





Editor/Reporter : Legitha Aswardy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar