Ads

Jumat, 29 Oktober 2021, Oktober 29, 2021 WIB
Last Updated 2021-10-29T06:12:40Z
BITUNG

Partai Ummat Bitung Minta Rencana Relokasi Kelurahan Pinasungkulan Dikaji dengan Baik




JOURNALTELEGRAF - Ratusan Kepala Keluarga (KK) warga Kelurahan Pinasungkulan, Kecamatan Ranowulu terancam kehilangan kampung halaman tercinta.

Penyebabnya keberadaan tambang emas milik PT. MSM/TTN di wilayah itu yang rencana akan merelokasi seluruh penghuni kelurahan tersebut terkait pengembangan perluasan kawasan exksplorasi tambang.

Hal ini kemudian banyak ditanggapi oleh pemerhati, termasuk suara lantang dari Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Ummat Kota Bitung. 

Melalui Wakil Ketua Biidang Hukm dan Advokasi Publik DPD Partai Ummat, Bayu Affiandy,S.H yang meminta kajian mendalam terkait rencana itu.

"Butuh kajian komprehensif yang mengedepankan kepentingan masyarakat di sana dari pada kepentingan investasi yang notabene harusnya mensejahterakan wilayah lingkar tambang, meskipun  invesrasi tak kalah penting," ungkapnya, Jumat (29/10/2021).

Oleh karena itu, politisi yang dikenal sebagai lawyer muda potensial ini meminta pemerintah jangan asal melakukan relokasi.

"Jika pun harus direlokasi, pemerintah harus menyiapkan semua secara matang, ingat ! di sana ada struktur sosial dan sejarah yang tidak akan mampu diganti oleh uang sebesar apapun," tutupnya.

Dari data BPS, luas Kelurahan Pinasungkulan 302,89 Kilometer persegi memang sejak lama dikenal memiliki kandungan emas yang tinggi.


Reporter : Delila Anandari Licin
Editor : Ewin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar