Ads

Kamis, 16 September 2021, September 16, 2021 WIB
Last Updated 2021-09-16T06:43:51Z
kabupaten tolitoliLANAL TolitoliSulawesi Tengah

Kejar Target Vaksin Covid-19, TNI AL Tolitoli Salurkan Vaksin Untuk Mahasiswa



JOURNALTELEGRAF - Serbuan Vaksin Pangkalan Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) Tolitoli bersama Badan Eksekutif Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Pertanian (STIP) Mujahidin Tolitoli mendapat anusias dari Mahasiswa.


Kegiatan tersebut digelar di Auditorium Kampus I STIP Mujahidin Tolitoli, jalan dr. Samratulangi no. 51 kelurahan tweley, Kecamatan Baolan, Kabupaten Tolitoli. Kamis (15/09/2021).


Kepada media Journaltelegraf.com, Danlanal Tolitoli Letkol Laut (P) Hariono SH M.tr.Hanla, mengungkapkan dalam serbuan vaksin Lanal Tolitoli, diharapkan semakin banyak yang tervaksin akan tercipta kekebalan komunal atau kelompok dalam mengantipasi penyebaran COVID-19.


“Besar harapan proses vaksinasi dapat terlaksana dengan baik, kita juga berharap para Mahasiswa mengerti setelah disuntik vaksin pada tubuh, akan memicu sistem kekebalan dalam menghasilkan antibodi yang dapat melawan virus corona secara spesifik sehingga dapat memberikan pertahanan dan perlindungan dari berbagai virus,” terangnya.




Upaya itu, ujar Hariono, diharapkan mampu meningkatkan herd Immunity di kalangan mahasiswa dan pelajar, dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di kalangan pelaku pendidikan.


“Masyarakat sekitar ikut juga harus ikut semuanya, sehingga Tolitoli segera bisa dilaksanakan vaksinasi secara menyeluruh,” ujarnya.



Danlanal memastikan vaksinasi terus dilanjutkan sepanjang stok dosis vaksin tersedia. Dengan memanfaatkan sarana dan prasarana yang ada, Lanal Tolitoli jemput bola menyambangi daerah pelosok dan pesisir untuk memudahkan masyarakat dalam mendapatkan suntikan vaksin.


“Jangan ragu untuk bervaksin agar di dalam tubuh tercipta kekebalan. Namun jangan lupa tetap disiplin protokol kesehatan agar pandemi ini segera berakhir,” tandasnya.




Editor | Reporter : Legitha Aswardy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar