Ads

Selasa, 29 Juni 2021, Juni 29, 2021 WIB
Last Updated 2021-06-29T13:10:46Z
Sulawesi Tengah

Wabup Parigi Moutong Resmikan Kampung Bahari Nusantara Binaan Lanal Palu

 



JOURNALTELEGRAF - Warga Desa Tambu, Kecamatan Sausu, Kabupaten Parigi Mautong (Parimo), Sulawesi Tengah bersama Prajurit Lanal Palu, menyambut Wakil Bupati (Wabup) Parimo, H.Badrun Nggai, S.E , dilapangan pesisir Desa Tambu untuk meresmikan Kampung Bahari Nusantara(KBN). pada Selasa(29/06/2021), pukul 07.00 WITA.



Komandan Pangkalan TNI AL Palu Kolonel Marinir Marthin Luther Ginting, M.Tr.Hanla menyambut Wabup Parimo di gerbang Kampung Bahari Nusantara (KBN) didampingi Perwira staff Lanal Palu, Kades Tambu dan masyarakat desa Tambu. Sebelum memasuki gerbang KBN Wabub disambut dengan tarian pedang Velegenjong dari masyarakat desa Tambu. 


 

Hadiri dalam acara peresmian KBK binaan Lanal Palu Kali ini hadir Asisten II Pemda Provinsi Sulteng mewakili Gubernur Sulteng, Kompol Gusti Akhmad, S.I.K. mewakili Kapolda Sulteng, Kasilog Korem Kolonel Moh Tadin, S.E.,M.M. mewakili Danrem 132/Tadulako, Asintel Kajati, perwakilan dari DPRD Provinsi Sulteng maupun DPRD Kabupaten Parimo, perwakilan dari Kodim Donggala, Forkopimda Kabupaten Parimo, Camat Sausu, Kades Tambu beserta perangkat desa Tambu dan turut menyaksikan masyarakat Desa Tambu.



Dalam sambutan Wabup menyampaikan, harapan kepada seluruh masyarakat untuk selalu menjaga kelesatarian bahari. 






Sementara itu Komandan Lanal Palu, menyampaikan Program Kampung Bahari Nusantara (KBN), “ bahwa program KBN ini adalah untuk meningkatkan kesejahtaraan masyarakat pesisir desa binaan Pangkalan TNI AL Palu melalui beberapa klaster, seperti klaster kesehatan, klaster pendidikan, klaster pariwisata klaster, ekonomi dan klaster kelestarian lingkungan. Dengan program dalam beberapa klaster tadi diharapkan bisa memanfaatkan potensi lokal untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa dalam binaan Pangkalan TNI AL Palu,” tutur H.Badrun Nggai, S.E,



Selesai sambutan Wakil Bupati Parimo didampingi Danlanal Palu dan undangan meresmikan Rumah Pintar (Rumpin) dengan simbolis memotong pita sebagai tanda peresmian dan bisa digunakan oleh masyarakat Desa Tambu yang telah selesai dibangun sebagai implementasi dari program KBN klaster Pendidikan.



Kemudian rombongan tamu melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan Rumah Adat Kaili, juga melaksanakan peninjauan kerajinan  anyaman tikar, rotan dan meninjau masakan khas daerah yang dilombakan.



secara simbolis melaksanakan penghijauan dengan penanaman buah alpukat dan kemiri yang merupakan program KBN klaster ekonomi dan pariwisata klaster kesehatan.



Wakil Bupati Parimo didampingi Danlanal dan undangan juga meninjau baksos KBN Lanal Palu berupa pengobatan dan khitan massal gratis.



Acara Peresmian Kampung Bahari Nusantara (KBN) binaan Pangkalan TNI AL Palu ini tetap melaksanakan Prosedur Kesehatan Pandemi Covid-19.


 Reporter : pramudita

Editor : Legitha Aswardy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar