Ads

Kamis, 01 Oktober 2020, Oktober 01, 2020 WIB
Last Updated 2020-10-01T08:09:29Z
Dians PU Kota Bitungpandemi covid-19Satgas Covid-19 Kota BitungSwab Test

Cegah Penyebaran Covid-19 Dinas PU Kota Bitung Gelar Swab Test

Kegiatan Swab Test oleh Dinas PU Kota Bitung. Kamis 01 Oktober 2020. (Foto: Isrimewa)



JOURNALTELEGRAF – Dinas Pekerjaan Umum PU Kota Bitung, melakukan Swab Test dalam rangka pencegahan dan penyebaran virus covid-19.


Swab test yang digelar di halaman Kantor Dinas PU Kota Bitung, yang dikhususkan bagi kalangan Aparatur Sipil Negara (ASN) bersama dengna Tenaga Harian Lepas (THL), ruang lingkup Kantor PU, di Kelurahan Wangurer Timur, Kecamatan Madidir Kota Bitung. 


Kepala Dinas PU Kota Bitung, Rudy Theno ST. MT, menyampaikan kegiatan yang dilaksanakan hari ini, guna untuk pencegahan dan penyebaran covid-19 serta mendukung program Pemerintah Kota Bitung, dalam hal ini Satuan Tugas (Satgas) Covid-19.


“Sekitar 40 ASN dan THL, yang melakukan swab test. Walaupun sampai sejauh ini di lingkungan Kantor Dinas PU, belum ada yang terkonfirmasi positif covid-19, namun hal ini harus dilaksanakan,” ungkap Rudy saat di temui sejumlah wartawan disela-sela jalannya kegiatan Swab Test. Kamis (01/10/2020).


Lanjutnya, saat ini rumor terkait dengan Orang Tanpa Gejala (OTG) di kalangan  masyarakat, sehingga pihaknya berinisiatif melakukan giat tersebut.


“Instansi kami paling dan sering berhubungan dengan masyarakat, dimana hampir 75% pekerjaan kami berada dilapangan. Dan ini sangat berisiko terhadap Pegawai dan staf di Instansi kami,” terangnya.


Reporter / Editor : Alfonds Wodi


Tidak ada komentar:

Posting Komentar