Ads

Rabu, 24 Juni 2020, Juni 24, 2020 WIB
Last Updated 2020-06-23T22:25:59Z
Boven Digoelrsud boven digoel

31 sampel Swab Telah di kirim Ke Labkesda Jayapura

JOURNALTELEGRAF-Sebanyak 31 sampel spesimen swab, telah dikirim ke Jayapura guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut di laboratorium Labkesda Jayapura.

Ketua umum harian tim gugus peganganan Covid-19 Boven Digoel H. Syahib mengatakan sebanyak 31 sampel swab telah dikirim melalui Merauke dan hari ini sudah dikirim ke Jayapura.


"Dari 31 sampel swab yang di ambil ini,3 diantaranya yaitu sampel dari pasien positif Covid-19 yang sekarang di rawat di RSUD Boven Digoel," ujar Syahib, Selasa (23/6/202/).

Selain itu lanjud dia, 10 sampel swab rapid test reaktif yang ditemukan oleh tim tracing, 18 sampel lainnya adalah yang kontak erat dengan pasien positif Covid-19 yang ditemukan oleh tim tracing.

"untuk hasil pemeriksaan ini dapat kita ketua maksimalnya 5 hari dan biasanya hari sabtu di berikan pengumuman karena cepat lambatnya hasil itu tergantung antrian Swab yang ada di Labkesda Jayapura," terangnya.

Ia juga berharap semoga 31 sampel swab yang di kirim ke Labkesda Jayapura hasil semuanya negatif.

Reporter : Thedy Arwian
Editor : Ewin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar