Ads

Kamis, 26 Januari 2023, Januari 26, 2023 WIB
Last Updated 2023-01-25T17:28:59Z
Bolmut

Desa Paku Kecamatan Bolangintang Barat Gelar Musrenbang Tahun 2024



Foto : suasana Musrenbang Desa Paku (ist)



JOURNALTELEGRAF - bertempat di Kantor Desa Paku, Kecamatan Bolangitang Barat, Rabu (25/1/2023) pemerintah Desa Paku menggelar acara Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) Tahun 2024.


Kegiatan Musrenbang ini dihadiri oleh seluruh unsur pemerintahan Desa Paku, mulai dari Kepala Desa beserta perangkat, BPD Desa, Sekertaris Kecamatan Bolangitang Barat, Babinsa Paku Bersatu dan Anggota Polsek Bolangitang, Kepala Dusun, Tenaga Pendidikan, Tenaga Kesehatan, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, LPM, PD, PLD, Karang Taruna serta pemuka masyarakat lainnya.


"Alhamdulillahirabbil'alamin, telah selesai dilaksanakan Musrenbang Desa untuk rencana pembangunan tahun 2024 ", ujar Sekertaris Desa Paku Mudrik Lomuli saat dikonfirmasi Journaltelegraf.com usai pelaksanaan acara Musrembang Desa.


Selanjutnyan Mudrik memegaskan bahwa perencanaan pembangunan kedepannya lebih menitik beratkan kepada pemberdayaan masyarakat, sektor pendidikan, sektor kesehatan, pertanian dan ketahanan pangan serta pembangunan karakter manusia. Hal tersebut sesuai dengan mekanisme pelaksanaan Musyawarah Rencana Pembangunan Desa.


Lebih lanjut, Mudrik  mengatakan, Desa Paku sangat mendukung visi dan misi Pemerintah Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara dengan mewujudkan Bolaang Mongondow Utara Yang Berkelanjutan, Mandiri, Berbudaya dan Berdaya Saing serta  Mewujudkan Sumber Daya Manusia yang berkualitas dan berbudaya. Memantapkan tata kelola pemerintahan yang baik (Good and clean Government). Meningkatkan daya saing ekonomi berbasis pertanian, perikanan dan pariwisata dan memantapkan pemerataan pembangunan infrastruktur wilayah yang handal.


" Terima kasih kepada seluruh pihak yang hadir dan mensukseskan kegiatan Musrenbang Desa ini untuk perencanaan pembangunan Tahun 2024. Semoga apa yang telah diusulkan masyarakat akan terrealisasikan, baik itu melalui anggaran ADD, DD, APBD dan APBN  serta dapat mendatangkan manfaat untuk kesejahteraan bagi masyarakat di Desa Paku," pungkas Mudrik.



Reporter : Irsan Manggopa

Editor : Ewin



Tidak ada komentar:

Posting Komentar