Ads

Sabtu, 01 Oktober 2022, Oktober 01, 2022 WIB
Last Updated 2022-10-01T02:22:32Z
BITUNG

Berakhir Ricuh, Musyawarah Keluarga Besar FORSA WARKOP Kota Bitung Deadlock


Foto : suasana kericuhan di arena Musyawarah Keluarga Besar I Forsa Warkop Kota Bitung (JT)



JOURNALTELEGRAF - Musyawarah Keluarga Besar I Forsa Warkop Kota Bitung berakhir ricuh, Jumat (30/9/2022) malam.



Kericuhan diawali usai 167 pemilih yang ditetapkan melalui rapat pleno oleh pimpinan sidang menyalurkan hak pilihnya dan memilih 5 kandidat calon Ketua Umum Forsa Warkop periode 2022-2027.



Dari 167 pemilih, ditengarai masih ada puluhan pemilih yang tidak ikut memilih calon yang mereka inginkan, salah satunya Syam Panai yang notabene adalah salah satu calon Ketua Umum.



Merasa namanya tidak ada dalam daftat pemilih, Syam Panai pun protes kelima Pimpinan Sidang yang diketuai Herry Benyamin, tidak hanya sekedar protes keras, mantan Anggota DPRD Kota Bitung itu juga melempar kotak suara dan seluruh kertas suara hasil pemilihan berserakan di lantai.



Akibatnya, Musyawarah Keluarga Besar I Forsa Warkop dengan agenda utama pemilihan Ketua Umum dan formatur masa bhakti 2022-2027 tidak menghasilkan apapun.



"Kita akan bawah hasil ini kepada Ketua Dewan Pembina bersama lima calon Ketua Umum dan menyerahkan semuanya kepada beliau untuk menentukan keputusan akhirnya," jelas Herry Benyamin sebelum menutup seluruh rangkaian agenda Musyawarah Keluarga Besar I Forsa Warkop Kota Bitung.




Reporter/Editor : Arham dila Licin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar