Ads

Kamis, 23 Juni 2022, Juni 23, 2022 WIB
Last Updated 2022-06-23T02:01:36Z
Sangihe

Tegas!! Kades Petta Jalil Lintuhaseng 'Warning' Warganya Terkait Dua Hal

Suasana Penyaluran BLT di Desa Petta. 



JOURNALTELEGRAF - Pemerintah Desa Petta, Kecamatan Tabukan Utara melakukan penyaluran BLT (Bantuan Langsung Tunai) Kepada 95 KPM (Keluarga Penerima Manfaat) untuk triwulan kedua, selang bulan april sampai juni 2022.


Kepala Desa Petta, Jalil Lintuhaseng dalam penyampaian dihadapan para penerima BLT, menegaskan terkait situasi perjudian semakin marak terjadi.


"Saya tegas menyampaikan, untuk bantuan langsung tunai ini jangan dipergunakan untuk berjudi atau pasang togel. Ini bantuan pemerintah untuk memenuhi kebutuhan keluarga. Bila ada yang kedapatan menyalahgunakannya, jangan salahkan kami bila namanya dihapus dari daftar penerima, Dan Saya tegas terhadap hal ini," ungkap Lintuhaseng, Kamis,(23/6/2022). 


Selain menghimbau terhadap penggunaan BLT, Lintuhaseng juga meningkatkan warganya terkait pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). 


"Selalu dan selalu saya mengingatkan kepada bapak ibu warga masyarakatku, agar taat membayar pajak. Sebab pajak ini juga digunakan oleh negara untuk kembali membantu masyarakat seperti penyaluran BLT saat ini. Jadi mari kita taat membayar pajak," ujarnya.


Kegiatan penyaluran BLT di tempatkan di Kantor Desa Petta dan dihadiri oleh Ketua MYK Yan Salasa bersama pendamping kecamatan/desa.



Reporter/Editor : Dendy Abram

Tidak ada komentar:

Posting Komentar