Ads

Jumat, 05 November 2021, November 05, 2021 WIB
Last Updated 2021-11-05T04:42:30Z
PEMERINTAHAN

Jabat Plt Kadis Pertanian dan KP, Yudie Sengke Diminta Kembangkan Komoditas Unggulan


#dinaspertanianbitung #kotabitung #kadispertanian

Foto : Yudie Sengke, Plt Kadis Pertanian dan Katahanan Pangan Kota Bitung (Sumber : istimewa)


JOURNALTELEGRAF - Nama Yudie Sengke tak asing bagi masyarakat Kota Bitung, selain sosok birokrasi senior di jajaran Pemerintah Kota Bitung, Yudie juga dikenal sebagai pentolan Pemuda Pancasila.


Pasca didepak dari jabatan Kepala Dinas Sosial beberapa tahun silam, Yudie menghabiskan masa senggangnya dengan berkecimpung di dunia pertanian. Kegiatannya mengisi hari hari kosong di saat non job itu ternyata menuai berkah, Kamis (4/11/2021) Abas Yudie Sengke diberi kepercayaan oleh Wali Kota Bitung, Maurits Mantiri menempati posisi sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kota Bitung.


"Puji Tuhan terima kasih atas kepercayaan dari pimpinan, tentunya ini amanah yang ahrus dijalankan dengan baik," jelasnya, Jumat (5/11/2021).


Duduknya Yudie sebagai Plt Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan juga ditanggapi positif oleh sejumlab kalangan, terutama mereka yang bergelut di sektor pertanian. Salah satunya, Sekretaris Gerakan Pemuda Tani  (Gempita) Kota Bitung, Henry Roy Somba.


Menurutnya, penunjukkan Yudie sangat tepat dan Wali Kota Bitung sangat jeli melihat potensi jajarannya.


"Bung Yudie sangat layak memimpin Dinas Pertanian, selain beliau memang sudah menggeluti dunia ini dan saya pastikan lebih paham apa yang dibutuhkan petani, " paparnya.


Henry juga yakin sektor pertanian Kota Bitung akan menjadi salah satu sektor andalan yang mampu mensejahterakan masyarakat.


"Dengan semakin banyaknya masyarakat yang terjun ke dunia pertanian, Kota Bitung kedepan akan lebih mampu memenuhi kebutuhan pangan sendiri tanpa bergantung dari daerah lain, jangan sampai harga harga pangan kita ditentukan oleh daerah lain, saya yakin pejabat baru mampu mengembangkan satu dua komoditas unggulan yang akan jadi brand kota ini nantinya," pungkas salah satu petani milenial yang terbilang  sukses ini.


Reporter : Delila Anandari

Editor : Ewin


Tidak ada komentar:

Posting Komentar