Ads

Rabu, 10 November 2021, November 10, 2021 WIB
Last Updated 2021-11-10T01:39:20Z
OLAHRAGASangihe

Bertanding Melawan Aprilio Manganang CS, Puluhan Pamboat Siap Angkut Supporter Tim Kawaluso



JOURNALTELEGRAF - Pertandingan perempatfinal hari ini dipastikan seru dan menarik. Apalagi pada pertandingan ketiga antara Tim Voli Putra Tahuna yang diperkuat oleh pemain bintang bernomor 9, Aprilio Manganang akan berhadapan dengan Tim Voli Putra Kawaluso yang datang dengan penuh semangat dari Pulau Kawaluso walaupun harus melewati angin dan gelombang.


Pada pertandingan semalam, Tim Voli Putra Tahuna memang kalah 2 set kala menghadapi Tim Voli Putra Tidore. Namun menurut Aprilio Manganang, permainan semalam itu hanya soal stamina saja. Karena sejak awal pertandingan dimulai secara marathon, tidak punya jeda istirahat yang cukup.


"Pertandingan melawan Tidore memang masih bisa Kita imbangi, cuma rata-rata Kita sudah kehabisan tenaga karena sehari sebelumnya telah melawan Tim Voli Putra Lelipang-Tamako. Dan itu sudah tidak ada jeda istirahat, belum lagi Kita tidak tahu dari teman-teman lain menjaga kondisi seperti apa selepas bermain, bisa saja ada yang cape dari kerja atau tidur terlalu malam. Beda lagi kalo untuk pertandingan pada club-club resmi, stamina pemain itu dapat dijaga. Sementara kita nanti ketemu pada saat bertanding saja. Tapi yang terpenting, Kita semua sudah berjuang bersama," jelas Manganang menanggapi pertandingan semalam. Selasa,(9/11/2021) di GOR Manente.


Disentil soal persiapan pertandingan Rabu Malam melawan Tim Voli Putra Kawaluso, Manganang mengatakan Tim Voli Putra Tahuna siap bertanding dan akan berupaya memberikan permainan terbaik mereka.


"Melawan Tim Kawaluso pasti seru karena Kita sudah sempat sparing beberapa hari lalu, mereka bermain bagus dan juga solid. Namun kita semua tetap akan berusaha untuk memperebutkan tiket ke babak semifinal, jadi saksikan saja pada laga nanti," paparnya.


Sementara itu, Pelatih Tim Voli Putra Kawaluso, Benni Barahama ketika dimintai tanggapan pada pertandingan melawan Tim Voli Putra Tahuna yang memiliki pemain bintangnya menyatakan bahwa secara mental timnya siap bertanding. Namun untuk lebih menyemangati pemainnya, Coach Benni rencananya akan menghadirkan full supporter dari Pulau Kawaluso.


"Pada pertandingan malam nanti, Kita akan hadirkan semua supporter untuk datang menyemangati pemain Tim Voli Putra Kawaluso. Jadi puluhan pamboat atau perahu yang ada di Pulau Kawaluso akan diupayakan hadir membawa para suporter untuk datang memberikan dukungan penuh," ungkap Coach Benni sembari tertawa lepas.


Dengan persiapan yang dimiliki oleh kedua Tim, siapakah yang akan memenangkan laga dan mencuri tiket ke babak semifinal ?!

Mari datang dan saksikan pertandingannya pada Rabu,(10/11/2021) pukul 17.00 WITA.


Reporter : Dendy Abram 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar