Ads

Selasa, 11 Mei 2021, Mei 11, 2021 WIB
Last Updated 2021-05-11T03:01:16Z
Kodim1311/MRWMorowali

Shadaqah Ramadhan, Kodim 1311/MRW Berbagi Rezeki Dengan Anak Yatim Piatu Di Kecamatan Witaponda

 


 

JOURNALTELEGRAF - Kodim 1311/Morowali menggelar kegiatan Pemberian Santunan dan Takjil kepada 50 orang lebih, dalam rangka Safari Ramadhan dan Buka Puasa bersama ,bertempat di Masjid Nurul Huda Desa Laantula Jaya Kecamatan Wita Ponda Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah. Senin (10/05/2021), pukul 17.45 Wita.


Dalam kesempatan itu Komandan Kodim 1311/Mrw Letkol Inf Raden Yoga Raharja menuturkan, memasuki bulan Ramadhan ini.


" Hendaknya bisa menjadi sumber aspirasi bagi masyarakat untuk Peduli terhadap sesama terutama kepada Anak Yatim Piatu serta masyarakat yang kurang mampu," tutur Inf.Raden Yoga Raharja.


" kegiatan berbagi kepada masyarakat dan anak Yatim Piatu di bulan Suci Ramadhan, untuk mempererat Tali Sillaturahmi dan bisa menjadi ladang amal buat kita semua," sambungnya.


Pihaknya Berharap, di bulan yang Penuh Barokah ini, mengajak dan ingin mempelopori untuk selalu berbagi dengan anak-anak Yatim Piatu serta Panti Asuhan ataupun para Penghapal Alqur'an.


"Agar semua orang yang punya kelebihan harta punya Kepedulian dan Jiwa Sosial yang tinggi, maka minimal akan mengurangi beban penderitaan daru anak-anak Kita tercinta yang belum beruntung seperti anak lainnya" pintanya.




Lebih jauh di ungkapkan, bahwa bila kita tanamkan dan laksanakan rasa saling Berbagi, Insya Allah Negara Indonesia akan seperti Negara Brunei Darussalam yang jarang ada pengemis dan khususnya di Morowali dan Morowali Utara(Morut), maka niscaya Panti Asuhan dan Pondok pesanten (Popes),akan lebih Maju dan Berkembang Kesejahteraannya.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Dandim 1311/Mrw Letkol Inf Raden Yoga Raharja S.E,.M.M.,M.I.pol, Pasi Pers Kodim 1311/Mrw Kapten Inf Puryadi, Padi Intel Kodim 1311/Mrw Kapten Inf Hamzah, Pasi Log Kodim 1311/Mrw Lettu Inf Tamsil, Danramil 1311-01/BT Kapten Inf Sukamto, Ketua Persit KCP cab.LXVII Dim 1311/Mrw koorcab Rem 132 PD XIII/Mdk Ny.Zaskia Silvia Apruani SE bersama Anggota Persit, Babinsa 1311-01/BT Serma Yonny Wungow, Anggota Polsek Witaponda, Kades Laantula Jaya Adiyono.


Reporter : pramudita

Editor : Legitha Aswardy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar