Ads

Selasa, 27 April 2021, April 27, 2021 WIB
Last Updated 2021-04-27T06:16:43Z

Oprasi Besar-besaran di Papua, TNI Siap Tangkap Semua Anggota KKB




JOURNALTELEGRAF-Pasca gugurnya Kepala Badan Inteligen Indonesia Daerah (Ka Binda), Brigjen TNI Putu IGP Dani NK oleh serangan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) atau Kelompok Separatis Bersenjata (KSB) pada hari Minggu 25 April 2021 di Beoga, Kabupaten Puncak.



Presiden Joko Widodo (Jokowi) langsung memerintahkan Panglima TNI, Marsekal Hadi Tjahjanto, dan Kepala Kepolisian Indonesia, Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo untuk menangkap seluruh anggota Kelompok Separatis Bersenjata (KSB).


Dalam keterangan pers di Istana Merdeka, Jakarta, Jokowi menegaskan, tidak ada tempat bagi kelompok kriminal di wilayah Tanah Air Indonesia, termasuk Papua.


“Saya tegaskan tidak ada tempat untuk kelompok-kelompok kriminal bersenjata di tanah Papua maupun di seluruh pelosok Tanah Air,” ujarnya, Senin (26/4/2021).


Atas peristiwa tersebut, Jokowi menyampaikan duka cita mendalam dan semoga arwah almarhum Brigjen TNI I Gusti Putu Dannny mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa.


"Negara akan memberikan penghargaan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi kepada almarhum Brigadir Jenderal TNI I Gusti Putu Danny atas pengabdian, dedikasinya, dan pengorbanan yang telah dilakukan,” ujar Jokowi.


Sementara itu, Kepala Pusat Penerangan TNI, Mayor Jenderal TNI Achmad Riad menegaskan, TNI siap membantu polisi menangkap seluruh anggota kelompok kriminal di Papua.


"kami (TNI) siap untuk menangkap seluruh anggota KKB. Kami menunggu keputusan politik Presiden Jokowi selanjutnya,” katanya.


Reporter/Editor : Ewin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar