Ads

Jumat, 12 Maret 2021, Maret 12, 2021 WIB
Last Updated 2021-03-12T07:06:47Z
Papua

Beratap Daun Sagu, Beralas Tanah, Dan Berdinding Papan, Begitulah Infrastruktur SDN Kowo Haus Akan Perhatian Pemerintah

JOURNALTELEGRAF - Pendidikan adalah modal paling berharga bagi anak-anak,namun hal ini tidak seperti anak sekolah yang ada di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kowo, Di kampung Domo, Distrik fofi.

Miris dengan keadaan gedung Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kowo, para siswa-siswi belajar di gedung sekolah yang beratap daun sagu berlantai tanah berdindingkan Papan yang sudah mulai rubuh. 

Saat di hubungi salah satu guru SDN Kowo Lius Daga mengatakan kondisi sekolah sekarang sangat memprihatinkan karena atap yang terbuat dari daun Sagu sudah bocor, berlantai tanah, serta dinding yang terbuat dari papan kayu sudah mulai rubuh. 

"Selama sekolah ini di bangun tidak ada pembangunan yang baik,sehingga sampai sekarang gedung SDN kowo tidak ada perubahan," kata Lius pada awak media Journaltelegraf.com, Jumat (12/03/2021)

Lanjutnya, karena gedung sekolah tidak layak di pakai lagi sehingga proses belajar mengajar untuk siswa siswi SDN Kowo yang berjumlah Kurang Lebih 60 siswa-siswi Ini, di lakukan di balai kampung Domo.
 
"Masyarakat sangat berharap agar pemerintah bisa buka mata,buka Hati untuk berkunjung ke kampung Dan melihat keadaan masyarakat disana Dan pemerintah juga bisa membantu Membangun infrastrur disana terutama sekolah," tutupnya



Reporter :Thedy
Editor : Legitha Aswardy

Tidak ada komentar:

Posting Komentar