Ads

Senin, 11 Januari 2021, Januari 11, 2021 WIB
Last Updated 2021-01-10T23:57:40Z
sulteng

HMI Ditengah Tantangan Era Revolusi 4.0



Rian Virvian Hidayat R. Pelealu, SP. M.Si (Ketum Badko HMI Sulteng 2010-2012).


Latihan Kader (Intermediate Training) adalah agenda rutin wajib bagi seluruh HMI Cabang se-Indonesia. Sebagai Organisasi Kader bernafas Islam yang sejak awal berdiri berkomitmen penuh sekaligus turut serta dalam setiap fase dinamika keislaman, keummatan dan kebangsaan Indonesia HMI perlu terus memperbaharui mesin dan sistem kerja perkaderannya hingga diharapkan tetap relevan dengan tuntutan zaman. 


Di Era Disruption saat ini, dimana perubahan secara radikal terjadi di seluruh lini sektor kehidupan berbangsa dan bernegara kita, HMI perlu pekah dan merespon dengan segera setiap perubahan yang terjadi. Perubahan yang berlangsung secara radikal ini mendorong perubahan terhadap landscap sosial, ekonomi, budaya, agama, hingga politik.


Beberapa dampak positif telah bisa kita rasakan kini, seperti berbelanja secara online yang memangkas secara tajam biaya dan kecepatan distribusi. Pertemuan-pertemuan formal pemerintahan hingga akademik, juga telah berhasil memangkas jarak, biaya dan waktu yaitu dengan aplikasi tatap muka online. Di bidang pertanian secara umum, ada beragam aplikasi dan teknologi juga berhasil memangkas biaya, waktu dan bahkan telah menuju pada akurasi data yang lebih presisi.


Dari beberapa kemajuan diatas, dampak lain yang bisa kita lihat dan rasakan ialah kemunduran minat belajar siswa-mahasiswa karena hampir seluruh media dan bahan pembelajaran telah tersedia secara online. Kecanduan game online yang mengancam masa depan pelajar dan mahasiswa kita sebagai generasi penerus bangsa. Media sosial yang begitu beragam yang memungkinkan setiap orang menyampaikan aspirasinya secara bebas dan terbuka dibarengi dengan ancaman penegakan UU ITE bagi yang melanggar HAM warga negara lainnya. 


Persatuan dan Kesatuan Bangsa (Bhineka Tunggal Ika) sebagai "ruh" yang mengkonstruksi dan melatarbelakangi terbentuknya NKRI menjadi perlu terus dirawat dan dijaga dengan pendekatan-pendekatan baru. Bagaimana tidak, selain Intelectual question, emotional dan spiritual question kini juga mendapat tekanan dan tantangan yang tidak kalah beratnya. Kedewasaan dan kebijaksanaan warga negara kita untuk tetap maju dengan semangat saling menghargai,menguatkan dan menyatukan sedang diuji di zaman ini. 


Era Revolusi Industri 4.0 namanya. Era ini menandai pergantian zaman dengan seluruh sistim kerjanya. Perubahan akibat Revolusi 4.0 menyebabkan perubahan mendasar yang mengharuskan kita semua menata kembali landscap seluruh pondasi kehidupan berbangsa kita. 


Pada akhirnya, HMI-KAHMI tidak punya pilihan selain terus mengasa dan mempertajam diri, Memperbarui sistem dan pola-pola pendekatan perkaderan. Harus peka terhadap teknologi juga beragam kemajuan di berbagai bidang akibat perubahan sistim dan pola kerja.


Yakin Usaha Sampai

Panjang umur perjuangan





Reporter/Editor : Legitha

Tidak ada komentar:

Posting Komentar