Ads

Rabu, 30 Desember 2020, Desember 30, 2020 WIB
Last Updated 2020-12-30T00:36:42Z
Sulawesi Utara

WALHI – Sulut Gelar PDLH, Runtuwene Kembali Terpilih

Pengurus Dewan Daerah dan Direktur Eksekutif WALHI - Sulut periode 2020-2024. (Foto: Istimewa)


JOURNALTELEGRAF – Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi) Sulawesi Utara (Sulut) di akhir penghujung tahun 2020 dan dengan berakhirnya massa jabatan Dewan Daerah dan Direktur Eksekutif, mengelar Pertemuan Daerah Lingkungan Hidup (PDLH).


Diketahui ada enam Lembaga tergabung dalam Walhi – Sulut, yang mengikuti proses pelaksanaan PDLH yang digelar di Villa Emita Hotel Kota Tomohon – Sulut, sejak tanggal 28 hingga 29 Desember 2020, oleh Walhi Sulut bertajuk “Pemulihan Sulawesi Utara, Kembalikan Wilayah Kelola Rakyat".


Dalam pelaksanaan PDLH, yang pada poin pentingnya adalah pemilihan Ketua dan anggota Dewan Daerah serta Direktur Eksekutif  Walhi – Sulut, berlangsung dengan demokrasi.


Direktur Eksekutif Walhi -Sulut, periode 2020 – 2024, Theo Runtuwene terpilih secara aklamasi, menyampaikan arah pengembangan kedepan Walhi – Sulut, akan lebih meningkatkan litigasi maupun non litigasi, 


“Selain dari pendekatan advokasi, pematangan dan pemantapan program organisasi baik secara internal maupun eksternal menjadi prioritas utama dan akan diopimalisasikan,” ucap Direktur Eksekutif dua periode ini. Selasa (29/12/2020).


Runtuwene menambahkan, Walhi akan mendorong kebijakan advokasi lingkungan, yang pada prinsipnya terkait dengan keselamatan rakyat dan hak asasi manusia dengan memperkuat kapasitas masyarakat dan pengelolaan sumber daya alam secara berkelanjutan.


“Memperkuat kapasitas warga serta membangun jejaring serta mengedukasi warga, dalam mengontrol kebijakan yang tidak berpihak pada lingkungan,” tandasnya.



Seraya menambahkan, ”Bentuk pelaksanaan kegiatan Walhi – Sulut, kedepannya tetap menerapkan ataupun berbasis pada kebutuhan dan kearifan masyarakat lokal,” tandasnya kembali.



Sementara itu dalam pelaksanaan PDLH, ada enam Lembaga yang tergabung dalam keanggotaan Walhi – Sulut yakni; Yayasan KOFFAS, LBH – Manado, Yayasan Suara Nurani Minaesa (YSNM), LP2S, Kelolah dan Keker.



Turut hadir di PDLH Walhi – Sulut, dihadiri langsung oleh Eksekutif Nasional Walhi, Ahmad Pelor, Dewan Nasional Walhi, Mualimin Pardi Dahlan dan Direktur Walhi Sulawesi Tenggara, Saharudin serta Kepengurusan Walhi Sulawesi Barat, Jansen Walangitan.


Adapun susunan Kepengurusan Dewan Daerah dan Direktur Eksekutif Walhi – Sulut antara lain:


DEWAN DAERAH Walhi – Sulut

Satryano Pangkey

Alfonds Wodi

Mario Golioth


Direktur Eksekutif Walhi – Sulut

Theo Runtuwene



Editor : Redaksi



Tidak ada komentar:

Posting Komentar