Ads

Jumat, 11 Desember 2020, Desember 11, 2020 WIB
Last Updated 2020-12-10T22:45:27Z
sulteng

Raih 44,01% Suara, Amran-Besar Berhak Pegang Tiket Kemenangan

 

Foto : (istimewa) Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Kabupaten Tolitoli Amran H Yahya-Moh Besar Bantilan saat Konferensi pers


JOURNALTELEGRAF-Setelah menyelesaikan penghitungan formulir C1 di 504 TPS, calon Bupati dan Wakil Bupati Tolitoli, Amran H Yahya-Mohammad Besar Bantilan dengan Jargon Amanah Besar menyampaikan orasi kemenangannya, Rabu malam (9/12/2020).


Dalam Konferensi pers Amran H Yahya mengatakan, berdasarkan penghitungan real count yang dilakukan tim Amanah Besar di 504 TPS se-Kabupaten Tolitoli, pasangan Amanah Besar memperoleh 44,01% suara.


“Alhamdulillah kita semua sudah mencoblos dan menggunakan hak pilih kita. 100% formulir sudah dihitung. Pemenangnya Amanah Besar dengan nomor urut 3,” kata Amran H Yahya didampingi Mohammad Besar Bantilan, Ketua Tim Pemenangan Kasman Amiruddin, Ketua Tim Litbang Amanah Besar, Irvan Pontoh, Wakil Ketua DPD Nasdem, Syafrudin Batalipu dan Seluruh simpatisan Amanah besar.


Sementara, calon bupati tersebut mengajak seluruh pendukungnya untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten Tolitoli.

“Kita adalah pemenang, tentu kita akan bisa memberikan contoh kepada seluruh masyarakat Tolitoli,” ucapnya.


Ditambahnya lagi, kemenangan ini adalah amanah dari rakyat Tolitoli sehingga harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya.


“InsyaAllah kami berdua adalah untuk mencarikan solusi bagi masyarakat Kabupaten Tolitoli. Kita tidak boleh bangga sebagai pemenang, karena ini adalah amanah tanggung jawab. Yang kalah juga harus bisa menerima kekalahan,” pungkas Amran H Yahya.


Sementara itu, calon Wakil Bupati Tolitoli, Mohammad Besar Bantilan mengucapkan terima kasih atas dukungan penuh para pendukung dan tim relawan serta seluruh masyarakat Tolitoli terhadap pasangan Amanah Besar.


Selain itu, Esar Sapaan akrab Moh Besar Bantilan, mengajak timnya untuk mengawal suara kemenangan sampai ada putusan penetapan bupati dan wakil bupati terpilih di KPU.



"Pilkada Kali ini serupa dengan Pilkada 2010 bahwa ada satu kandidat yang memang menang diKota, sudah sempat konvoi, tapi begitu masuk suara dari luar, pasangan Ale-Amran (AMAN) yang menang," pungkasnya.







Reporter : Legitha Swardi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar