Ads

Selasa, 29 Desember 2020, Desember 29, 2020 WIB
Last Updated 2020-12-29T06:32:30Z
EKONOMI & BISNIS

Dua Calon Ketua Siap "Bertarung" Untuk Pimpin APBMI Sulut


Foto : suasana Muswil APBMI Sulawesi Utara 



JOURNALTELEGRAF - Musyawarah  Wilayah (Muswil) Asosiasi Pengusaha Bongkar Muat Indonesia  (APBMI) Sulawesi Utara resmi dibuka oleh Kepala Kantor Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Bitung, Mursidi, Selasa (29/12/2020) di Fave Hotel.


Sebanyak 27 pemilik suara akan ikut sebagai peserta pada Muswil kali ini, yang  terdiri dari 25 perusahaan bongkar muat dan 1 suara DPC APBMI. Yakni APBMI Kota Manado.

Dengan mengangkat tema  "APBMI Memperkokoh Hubungan Kemitraan Dalam Upaya Menunjang Industrilisasi Kepelabuhanan Subsektor Bongkar Muat Dalam Era Digitalisasi" .


Ada 3 bakal calon yang dipilih untuk menjadi calon ketua. Diantaranya,  Erauw Sondakh yang juga adalah Ketua APBMI Sulut periode 2016-2020, Datu Manoppo pemilik PT.  Deltamas Lintas Samudera dan  Arnold Bagania PT. Sarana Bandara Nasional yang merupakan anak perusahaan PT. PELNI.

Dari penghitungan suara, Datu Manoppo meraih 12 suara, Erauw Sondakh 13 suara dan Arnnold Bagania 1 suara. Dengan perolehan suara ini, Erauw Sondakh dan Datu Manoppo berhak ikut dalam pemilihan Ketua APBMI Sulut.

Dalam penyampaian visi misi, Datu Manoppo berjanji tidak akan memungut iuran kepada anggota APBMI Sulut.

"Saya jika terpilih akan membebaskan iuran kepada anggota dan juga seluruh perusahaan bongkar muat akan mendapat jatah  pekerjaan sesuai aturan bisnis yang berlaku, tapi tidak boleh lagi ada anggota APBMI yang tidak mendapat jatahh kue," katanya.

Sedangkan Erauw, siap melanjutkan kepemimpinannya.

"Saya siap melanjutkan periode sebelumnya untuk menjadikan APBMI Sulut lebih baik lagi terutama di era digital," katanya.

Reporter/Editor : Arham Licin


Tidak ada komentar:

Posting Komentar