Ads

JournalTelegraf
Jumat, 08 Mei 2020, Mei 08, 2020 WIB
Last Updated 2020-05-07T16:02:17Z
MANADOSulut

Jadi Juri "MANADO KASE IDE", Wawali Manado Ajak Masyarakat Utamakan Pola Hidup Sehat

JOURNALTELEGRAF - Wakil Wali Kota Manado, Mor Dominus Bastiaan (Wawali MDB) mengajak masyarakat mengutamakan pola hidup sehat.

Menurut Wawali MDB, menjaga Kesehatan menjadi hal nomor satu yang harus dilakukan masyarakat ditengah wabah Covid-19.

Ia juga sempat mencetuskan tahun 2020 menjadi tahun kesehatan.

"Wabah Covid-19 ini berdampak luar biasa dalam perekonomian. Langkah hidup harus berubah, masyarakat harus mulai mengatur langkah dari sekarang sesuai dengan kondisi yang ada," ujar Wawali MDB saat menjadi salah satu juri dalam program bincang Virtual "MANADO KASE IDE" yang digagas oleh komunitas penggiat dunia Start Up yang ada di Kota Manado, Selasa (5/5/2020).

Pada kegiatan yang digelar lewat aplikasi Zoom dan berhasil mengumpulkan sekitar 200 ide, yang diharapkan mampu menopang masyarakat Kota Manado dalam menghadapi wabah Covid-19 di Kota Manado.

Tak hanya tentang kesehatan, pada kesempatan ini Wawali Manado MDB pun merespon keluhan masyarakat terkait pelayanan di Pemkot Manado.

Secara tegas, Wawali Manado MDB mengajak dan menginstruksikan seluruh ASN Pemkot Manado untuk membuat terobosan dengan mulai melayani masyarakat melalui online maupun secara virtual.

"Saya juga katakan kepada seluruh staf, pegawai dan semua rekan yang ada di Pemkot Manado, jangan tunggu keadaan normal. Ayo sekarang kita mulai buat terobosan. Kita layani masyarakat dengan kondisi yang ada sekarang, apakah itu berupa online ataupun secara virtual," ungkap Wawali MDB.

Wawali Manado MDB pun mengapresiasi dan berterima kasih kepada panitia, para juri, Dinas Kominfo dan seluruh warga kota Manado yang telah mendukung dan mengikuti program bincang Virtual "MANADO KASE IDE".

MDB menyampaikan, semua ide yang masuk akan ditampung Pemkot Manado dan akan dilihat ide mana yang bisa diterapkan untuk membantu masyarakat di tengah-tengah masa sulit ini.

"Mudah-mudahan ke depan ada ide-ide yang lain lagi dan juga kegiatan yang lain karena mendapatkan ide dari masyarakat itu yang terpenting," pungkasnya seraya mengucapkan selamat beribadah puasa kepada umat muslim yang menjalankannya.

Reporter/Editor : Simon Ronal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar