Ads

Rabu, 24 November 2021, November 24, 2021 WIB
Last Updated 2021-11-24T14:29:19Z
HUKRIMtolitoli

Kapolres Tolitoli Diminta Periksa PDAM Ogomalane



#kapolrestolitoli #polrestolitoli #budhibatara
Kapolres Tolitoli AKBP BudhiBudhi Batara Pratidina saat pimpin apel di halaman Mako Polres Tolitoli, (foto : istimewa)

JOURNALTELEGRAF - Fungsi Pengawasan DPRD Tolitoli selama hampir setengah perjalanan periodisasi dinilai tak pernah jalan.

Bahkan, sejumlah kasus yang sudah terbuka ke publik tidak pernah disentuh oleh 30 Anggota DPRD Kabupaten Tolitoli.

Salah satunya di PDAM Ogomalane. perusahaan daerah air minum ini diduga menjadi sarang penyimpangan keuangan daerah. Seperti dana penyertaan modal sebesar Rp1 miliar yang digelontorkan tahun 2018 silam hingga kini tak pernah dipertanggungjawabkan.

Salah satu Tokoh Pemuda Tolitoli yang bermukim di Kota Palu, Faizal Pusadan meminta penegak hukum, polisi dan jaksa turun tangan melakukan penyidikan terkait dugaan banyaknya penyimpangan di PDAM Ogomalane.

"Jika penyimpangan ini terus dibiarkan, maka kita sama saja membiarkan kejahatan terus merajalela di Tolitoli, jangan sampai penegak hukum malah berkolaborasi dengan pelaku kejahatan kerah putih di sana," jelas alumni Universitas Hasanuddin Makassar ini, Selasa (23/11/2021).

Faizal meminta Kapolres Tolitoli agar memeriksa seluruh laporan keuangan PDAM Ogomalane.

"Saya minta pak Kapolres Tolitoli segera lakukan pemeriksaan ke instansi ini, karena dugaan penyelewengan sangat tercium kuat," ujarnya.


Editor : Arhamdila

Tidak ada komentar:

Posting Komentar