Ads

Senin, 06 September 2021, September 06, 2021 WIB
Last Updated 2021-09-06T06:51:46Z
Sulsel

Dosen FT UNM Berbagi Tips dan Trik Aplikasi Teknologi Revolusi Industri 4.0 di SMK 10 Makassar

 

Foto Risman Anwar


JOURNALTELEGRAF-Guru SMKN 10 Makassar ikut dalam kegiatan Dosen FT UNM Berbagi tips dan trik bagaimana mengaplikasikan Teknologi Revolusi Industri 4.0 dalam pembelajaran.



Pelatihan ini adalah inisiasi tim PKM diketuai oleh Dr. Hendra Jaya, S.Pd., M.T yang juga merupakan Dosen Jurusan Pendidikan Teknik Elektronika Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar. 


"Selain itu, kegiatan ini, juga merupakan salah-satu peran publik dosen sebagai tanggung jawab tridharma perguruan tinggi," ujar Hendra, Senin (6/9/2021).


Bahkan kata Hendra, tema pengabdian ini adalah hasil observasi masalah guru-guru yang masih banyak  belum terampil dalam mendesain dan mengintegrasikan media pembelajaran yang berkaitan dengan teknologi revolusi industri 4.0.



"Selain itu, proses pelatihannya pun berlangsung secara interaktif antara narasumber (tim pengabdi) dengan peserta dalam hal ini Guru SMKN 10 Makassar," terangnya



Tak hanya itu, materi yang dibahas seputar Teknologi Revolusi Industri 4.0 dan implementasinya dalam proses pembelajaran.



Dalam presentasinya tim pengabdian FT UNM ini memaparkan beberapa bagian yang dimaksud yakni sebagai berikut : Berbagai Perangkat Teknologi Industri 4.0, Penggunaan Media, serta pembuatan Media.


“Pelatihan ini sangat penting dan sangat berguna bagi guru-guru SMKN 10 Makassar karena berkaitan dengan Teknologi Revolusi Industri 4.0 yang sangat dibutuhkan di SMK dan kami berharap pelatihan sejenis ini dapat berkelanjutan,” tukas Andi Umar Kepala SMKN 10 Makassar.



Reporter : Risman Anwar 

Editor : Ewin


Tidak ada komentar:

Posting Komentar