Ads

Sabtu, 26 September 2020, September 26, 2020 WIB
Last Updated 2020-09-26T05:47:27Z
Family in NatureKomunitas LingkunganLingkungan HidupPenggiat Alam Bebas

Family In Nature Support Kegiatan Lingkungan dan Penggiat Alam Bebas di Kota Bitung

Salah satu kegiatan yang dilakukan oleh Komunitas Family in Nature diKota Bitung. (Foto: Istimewa)


JOURNALTELEGRAF – Family in Nature, merupakan Komunitas penggiat alam, yang dibentuk pada tanggal 18 Juli 2020, yang bersarang di Kelurahan Kakenturan Satu, Kecamatan Maesa Kota Bitung.


Awal terbentuk komunitas Family in Nature, oleh sejumlah anggota yang diawali oleh hobby mereka melakukan fun camping, di sejumlah tempat wisata dan pendakian di beberapa Gunung yang berada di Sulawesi Utara.


Ketua Family in Nature , Iskandar menyampaikan komunitas ini, bukan hanya sekedar pelampiasan akan hobby mereka namun akan berupaya untuk melakukan hal-hal yang positif terkait dengan persoalan lingkungan.


“Kami juga mensupport beberapa kegiatan yang bertujuan untuk kelestarian lingkungan, dalam hal ini persoalan sampah plastik,” ujar Iskandar, saat ditemui wartawan Journaltelegraf.com disalah satu warung kopi di Kota Bitung. Jumat (25/09/2020).


Diketahui sejumlah kegiatan yang dilakukan oleh komunitas Family in Nature ataralain; Pembentangan Bendera Merah Putih sepanjang 25 meter, di Puncak Gunung Klabat, dalam rangka HUT ke-75 RI, beberapa waktu yang lalu, serta turut serta dalam kegiatan pengumpulan sampah plastik disejumlah lokasi di Kota Bitung, dalam rangka World Clean up Day.


Reporter / Editor : Alfonds Wodi



Tidak ada komentar:

Posting Komentar