Ads

Rabu, 19 Agustus 2020, Agustus 19, 2020 WIB
Last Updated 2020-08-18T17:35:24Z
GMNIGMNI Kendari

Bersama KBS, GMNI Kendari Bagikan Ribuan Masker

JOURNALTELEGRAF-Dewan Pengurus Cabang (DPC) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kota Kendari bersama Komunitas Berpikir Sehat (KBS) melakukan kegiatan sosial, dalam pencegahan penyebaran virus corona atau covid-19 dengan membagikan masker serta penyemprotan disinfektan di perumahan warga wilayah RW 02 Kelurahan Lalolara, Kecamatan Kambu, Kota Kendari. Selasa (18/08/2020).


“Sekretaris DPC GMNI Kendari, Ahmad Arfan Mponini mengatakan bahwa kegiatan ini adalah edukasi terhadap masyarakat untuk bersama sama menjaga kesehatan baik diri sendiri maupun kesehatan keluarganya, terutama dalam pencegahan penyebaran covid-19, agar jangan sampai terjadi diwilayah kelurahan Lalolara ada warganya yang terpapar covid-19, ikuti aturan serta himbauan dari pemerintah agar wabah covid-19 ini segera berakhir.” Ujar Arfan.


“Dalam menyambut HUT Ke-75 Republik Indonesia sekiranya kita mesti bergotong royong dalam penanganan covid-19 ini, sebab virus ini terus bermutasi dengan sangat cepat, namun hal itu dapat kita cegah dengan terus menerapkan hidup sehat dan tetap mematuhi protokol kesehatan yakni menjaga jarak, gunakan masker dan memperhatikan kebersihan lingkungan.” Sambungnya.

 

Sementara itu, Ketua Komunitas Berpikir Sehat (KBS), Sakir mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan tindaklajut dari banyaknya permintaan warga untuk melakukan penyemprotan disinfektan, khususnya di rumah-rumah warga wilayah RW 02 Kelurahan Lalolara dalam rangka menyambut HUT RI yang Ke-75.

 

“Hari ini kita lakukan aksi pembagian 1000 masker dan penyemprotan disinfektan. Kita juga memberikan edukasi kepada masyarakat tentang bahaya Covid-19 dan menerapkan pola hidup sehat agar terhindar dari virus tersebut,” kata Sakir.

 

Dirinya juga mengajak kepada masyarakat untuk selalu giat membersihkan lingkungan rumah dan tempat ibadah sehingga nanti pada saat melaksanakan aktivitas dan beribadah tidak akan terganggu.

 

“Kita juga berharap bahwa peran aparatur pemerintah Kelurahan sangat penting dalam   menjadikan RW 02 Kelurahan Lalolara sebagai RW percontohan dalam upaya pencegahan penyebaran virus corona,” ucapnya.

 

Ditempat yang sama, Bapak Burhanudin Duming, S.E selaku Lurah Kelurahan Lalorara menyebut bahwa kegiatan GMNI seharusnya menjadi inspirasi bagi kelompok masyarakat atau ormas yang peduli akan peristiwa atau musibah yang melanda bangsa kita saat ini. Ujar Lurah yang disapa Pak Burhan.

 

“Aksi ini bentuk kepedulian anak muda yang mendorong masyarakat agar giat dalam menggunakan masker saat keluar rumah dan  tetap menjaga jarak,guna memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19,” ujarnya.

 

Sambung Burhan, hal ini adalah bentuk dari pada gotong royong dalam memperhatikan kebersihan lingkungan nya.

 

“Jadi musibah ini harus kita hadapi bersama, kita harus bersatu, dan ini bukan aib, kalaupun ada warga yang mungkin dari zona merah, harus sama-sama kita saling membantu dan kita berdoa agar Kota Kendari khususnya daerah Kelurahan Lalolara menjadi percontohan dalam pencegahan penyebaran Virus Corona tidak meluas, terima kasih kepada adik-adik DPC GMNI Kendari dan Komunitas Berpikir Sehat (KBS) telah menginisiasi kegiatan ini.” Pungkas Burhan.

 

Editor: Redaksi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar