Ads

Selasa, 14 Juli 2020, Juli 14, 2020 WIB
Last Updated 2020-07-14T15:53:41Z
DPRD Kota BitungPemkot BitungRDP Lahan Stadion DuasudaraStadion Duasudara

RDP Terkait Pembayaran Lahan Stadion Duasudara, Pemkot Bitung Tak Hadir

JOURNALTELEGRAF – Rapat Dengar Pendapat (RDP), Pembahasan lahan Stadion Duasudara, dua kali di skros, dikarenakan pihak eksekutif atau Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung tak hadir.


Foto: (Alfonds/JT) Rapat Dengan Pendapat terkait pembayaran lahan Stadion Duasudara di Gedung DPRD Kota Bitung

Terkait hal itu, oleh Pimpinan RDP, Aldo Nova Ratungalo selaku Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bitung, saat membacakan alasan ketidak hadiran pihak Eksekutif dikarenakan ada agenda lain diwaktu yang bersamaan.

“Memohon maaf atas ketidak hadiran dalam RDP saat ini, undangan yang diberikan baru diterima pada pukul 11:00 Wita, dan pada waktu yang sama pihaknya agenda lain, Dia pun meminta agar RDP saat ini, ditunda sampai senin pekan depan,” kata Aldo saat membacakan balasan surat dari Sekretaris Kota Bitung. 

Hal tersebut, oleh politisi Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Bitung, Hasan Suga,  ketidak hadiran lembaga Eksekutif ditanggapi miring olehnya.

“Pihal eksekutif merupakan objek terpenting dalam klarifikasi saat ini, terkait pembebasan lahan Stadion Duasudara, dimana hal ini sudah menjadi komsumsi publik dan wajib untuk hadir, agar persoalan ini tidak menjadi bola liar,” ujar Hasan.

Sementara itu, salah satu perwakilan Aliansi Masyarakat Sipil Kota Bitung, Michael Jacobus menjelaskan, RDP ini lebih baik ditunda karna aspirasi lahan Stadion Duasudara adalah pihak Eksekutif dalam hal ini adalah Pemkot Bitung.

“Kita mau bicara disini percuma jika Pemkot Bitung tidak hadir. Lebih baik ditunda besok,” ujar Michael.

Turut hadir dalam RDP saat ini, Ramoy Markus Luntungan (RML), ketua dan anggota komisi I, II, dan III, Polres Bitung diwakili oleh Waka Polres Kompol Marganda Aritonang SIK SH MM bersama Kasat Reskrim AKP Taufiq Arifin SIK Hut serta serta perwakilan Pengadilan Negeri Bitung dan para perwakilan ahli waris.

Reporter/Editor : Alfonds Wodi



Tidak ada komentar:

Posting Komentar