Ads

JournalTelegraf
Senin, 02 Maret 2020, Maret 02, 2020 WIB
Last Updated 2020-03-02T10:48:45Z
HEADLINEPEMERINTAHANSulut

Buktikan Ucapan, Bupati Talaud Temui Gubernur Sulut

JOURNALTELEGRAF - Pasca dilantik Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian beberapa waktu lalu, Bupati Kepulauan Talaud Elly Engelbert Lasut (E2L) membuktikan ucapannya akan menemui Gubernur Sulut Olly Dondokambey.

Elly Lasut bersama Wakil Bupati Talaud Moktar Arunde Parapaga (MAP), Senin (2/3/2020) pagi tiba di kantor gubernur Sulut.

Gubernur Sulut Olly Dondokambey pun menerima kedatangan E2L-Mantap diruang kerjanya.

Pertemuan Gubernur OD dengan E2L-Mantap digelar secara tertutup sehingga awak media yang telah menantikan pertemuan tersebut, hanya bisa gigit jari.

Dari hasil jepretan yang diterima awak media, tampak keduanya berdiskusi dengan santai dan senda gurau.

“Seperti yang telah saya sampaikan pasca pelantikan kemarin, Saya akan datang melapor ke pak Gubernur. Beliau menyambut dengan sangat baik. Penuh kekeluargaan dan ramah. Kehadiran kami sekaligus untuk memohon petunjuk dan arahan dari Pak Gubernur,” ujar E2L ke sejumlah awak media usai pertemuan.

Disinggung tentang isi pembicaraan, Bupati Elly Lasut mengungkapkan lebih banyak pada perencanaan pembangunan Kabupaten Talaud kedepannya.

“Kami banyak membicarakan tentang pembangunan Kabupaten Talaud kedepannya,” beber Elly E Lasut.

E2L sempat mengungkapkan, dalam waktu dekat Gubernur OD juga berjanji akan mengunjungi Talaud. Gubernur akan melihat perkembangan pembangunan di daerah kepulauan yang berbatasan langsung dengan Negara tetangga, Filipina.

Gubernur Sulut Olly Dondokambey sendiri membenarkan pernyataan Bupati Talaud Elly Lasut.

“Inikan baik, sudah melapor. Ini upaya kita agar bisa bersinergit antara kepala Kabupaten dan Kota dengan Pemprov. Dan itu harus terjalin dengan baik. Karena Pemprov Sulut itu representasi dari Pemerintah Pusat,” ujar Dondokambey.

Gubernur OD sendiri sempat mengumpamakan kedatangan Bupati E2L seperti anak yang baik.

“Kalau pembangunan di Talaud, semua tergantung Bupati. Kalau mau mendengar Gubernur maka ada manfaat besar. Contohnya dalam rumah tangga, seorang anak kalau dia bae-bae, tantu orang tua mo kase capatu baru, klo nakal tantu nda dapa,” canda Gubernur Dondokambey yang pada Pilkada 2020 ini kembali berpasangan dengan Wakilnya, Steven Kandouw penuh makna.

Reporter/Editor : Simon Ronal

Tidak ada komentar:

Posting Komentar