Ads

Rabu, 13 November 2019, November 13, 2019 WIB
Last Updated 2019-11-13T01:21:28Z
Pariwisata

Festival Walima 2019 Diharapkan Mampu "Curi" Perhatian Wisatawan

JOURNAL TELEGRAF
- Semarak Festival Walima dan Tabligh Akbar 2019 yang akan digelar pada 18-19 November 2019 terus dimatangkan. Ketua Panitia Pelaksana Hasan Suga yang juga adalah Anggota DPRD kota Bitung mengatakan persiapan sudah mencapai 90 persen.

Foto : istimewa

"Seluruh panitia bekerja siang dan malam agar festival Walima dan Tabligh Akbar ini bisa sukses dan menjadi salah satu kegiatan tahunan yang mampu menarik wisatawan datang ke kota Bitung," kata Hasan, Rabu 13 November 2019.

Hasan Suga juga menambahkan, dengan Festival Walima, wisatawan khususnya etnis Gorontalo yang tersebar diberbagai daerah di Indonesia bisa tertarik untuk datang dan menyaksikan bagaimana etnis Gorontalo di kota Bitung mampu mempertahankan adat dan budaya Gorontalo ditengah keragaman budaya yang menjadi kekayaan kota Bitung.

"Kita ingin jadi etalase, bagaimana orang Gorontalo di kota Bitung mampu mempertahankan adat dan budaya nenek moyang ditengah keragaman kota multi dimensi dan tetap bisa hidup rukun dalam bingkai perbedaan," ungkap salah satu putra Tokoh Gorontalo kota Bitung ini.

(O-2)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar